Thursday, April 17, 2014

KECELAKAAN ANTARA SEPEDA MOTOR DI JALAN ANDI MAKASSAU PARE-PARE


PARE PARE - Telah terjadi peristiwa laka lantas pada hari Rabu, 16 April pukul 08.05 wita di jalan umum perempatan Jalan M.Arsyad dan Jalan A.Makkasau Kota Parepare antara sepeda motor Honda Beat Nopol DD 3879 KX yang dikendarai oleh perempuan bernama SURIANA berboncengan dengan WAHYUNI yang bergerak dari arah selatan ke utara di Jalan M. Arsyad pada saat menyeberang di jalan A. Makkasau ditabrak dari arah samping kanan oleh motor Suzuki Satria DD 4752 XW yang dikendarai oleh lel. ANDI KAHARUDDIN yang bergerak dari arah timur ke barat jalan A. Makkasau. Akibat dari kejadian tersebut kedua pengendara dan boncengannya terjatuh ke badan jalan dan mengalami luka-luka dan kemudian dilarikan ke RS. Fatima kota Parepare untuk mendapatkan perawatan. Kasus laka lantas ini sedang dalam penanganan Unit Laka Lantas Polres Pare-Pare (Brigpol Rismal / IRSMS - RTMC)

0 komentar:

Post a Comment