Tuesday, December 31, 2013

Beberapa ruas jalan , ditutup di Bantaeng

      Bantaeng, 31 desember 2013 menyambut malam tahun baru daerah wilayah hukum polres Bantaeng melaksanakan pengamanan dan titik yang menjadi pusat perayaan malam pergantian tahun,ada beberapa tempat pusat keramaian yakni,di PANTAI MARINA dan PANTAI SERUNI dan arus jalan yang di alihkan,Jalan tertai ,jalan raya lanto dan jalan silang.
       Untuk  Jalan -Jalan Yang di tutup adalah Jalan Seruni karna pusat rangkaian malam pergantian tahun.
       Kami juga akan melaporkan arus lalu lintas yang Padat ,lancar ramai,dan kami juga akan melaporkan cuaca mendung di bantaeng,di himbau kepada seluruh masyarakat tetaplah mematuhi aturan-aturan berlalu lintas,jadilah pelopor keselamatan berlalu lintas dan budayakan keselamatan sebagai kebutuhan( Iptu Ganesa-Briptu Pratiwi / RTMC)

Apel kesiapan malam Tahun Baru Polres Selayar

Selayar, 31 Des 2013 Jam 18:30. Polres Selayar melaksanakan Apel Kesiapan Pam Perayaan Malam Pergantian Tahun diPimpin Langsung Kapolres Kep Selayar AKBP MOH HIDAYAT. B SIK.SH.MH.
Personil gabuNgan dari Polri, Dishub dan Sat Pol PP yang dilibatkan dalam Pengamanan ini berjumlah 106.
Kapolres Memerintahkan Agar Personil Profesional dalam bertugas.(Iptu Ganesa-Briptu A.Almutra/RTMC)





Upacara kenaikan pangkat Polres BONE

        BONE, Selasa(31/12/2013), Upacara kenaikan pangkat perwira dan bintara gabungan polres bone dan brimob detasemen C Tenri Betta terhitung mulai tanggal 1 Januari 2014 di lapangan apel Mapolres Bone,sekitar 108 anggota yang naik pangkat setingkat lebih tinggi dari pangkat sebelumnya,selain dari pada korps raport di lapangan apel ada juga siraman bunga dan syukuran di Aula Mapolres Bone sekaligus tradisi purna bakti, Sebanyak 4 ( empat ) orang anggota yang pensiun 3 ( tiga) di antaranya berpangkat perwira 1 ( satu ) bintara, acara ini berlangsung dengan hikmad.(Iptu Ganesa-Briptu Eny/RTMC)


Apel pengamanan Malam Tahun Baru Polres Bone

              BONE,Selasa, Apel kesiapan dalam rangka pengamanan malam tahun baru 2014 dilaksanakan gabungan TNI POLRI di lapangan apel mapolres Bone  (31/12/2013) pukul 19.00 wita. 

                Apel kesiapan kali ini di pimpin langsung oleh Wakapolres Bone KOMPOL AGUNG KANIGORO NUSANTORO .Wakapolres Bone menyampaikan kepada seluruh peserta apel agar dalam melaksanakan pengamanan agar tetap menjaga keselamatan diri selama bertugas.

                Dihimbau kepada seluruh masyarakat yang akan melaksanakan perayaan malam pergantian tahun agar tertib berlalu lintas(Iptu Ganesa-Briptu eny/RTMC).



Situasi Arus Lalu Lintas di Wilayah Makassar


   Makassar,Selasa (31 /12/2013) Dari hasil pantauan CCTV RTMC Dit Lantas Polda SulSel malam ini situasi arus lalu lintas di wilayah jalan A.P.Pettarani dan Jalan Sudirman masih terpantau aman lancar ,namun terpantau di kamera CCTV adanya perlambatan arus di traffict light .

Kami himbau bagi anda yang ingin mengakses jalan A.P.Pettarani dan jalan Sudirman agar tetap berhati hati dan menjaga jarak aman kendaraan anda karena untuk mengantisipasi menjelang pergantian tahun akan adanya peningkatan volume araus kendaraan.(briptu Suwaib/ brigpol A.Supiani opr RTMC)

Apel pengamanan Malam Tahun Baru Majene


     Majene, Selasa (31 / 12 / 2013) Polres Majene melaksanakan Apel kesiapan  Pengamanan malam  Tahun Baru 2014 di pimpin langsung oleh Bupati Majene H. KALMA KATTA, MM,kegiatan tersebut  di haidiri pula oleh unsur Muspida serta Di lanjutkan dengan Pemeriksaan Pasukan oleh Pengambil Apel  bersama Muspida di dampingi oleh Kasat lantas AKP H. SAHARUDDIN. P selaku komandan Apel Gabungan.

    Adapun kegiatan apel tersebut bertujuan untuk mengecek kesiapan serta untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat yang akan merayakan pergantian tahun,oleh karena itu dihimbau kepada warga masyarakat agar tetap menjaga disiplin dalam berlalulintas dan waspada terhadap kemungkinan gangguan kejahatan apabila masyarakat membutuhkan bantuan kepolisian bisa menghubungi kantor polisi terdekat.(briptu suwaib / opr RTMC)

Pusat Perayaan malam tahun baru Polres Sinjai

     SINJAI ,Selasa(31/12/2013) Menyambut malam tahun baru 2014 wilayah hukum polres sinjai  pengamanan dan tempat - tempat yang menjadi pusat perayaan malam pergantian tahun baru. 
     Adapun beberapa tempat pusat perayaan malam pergantian tahun baru di kab. Sinjai yakni pasar sentral, lapangan nasional, TPI lappa dan pelabuhan larea - rea. Dan jalan yang ditutup yaitu jalan teuku umar samping kanan lapangan nasional dan jl m. Tamrin samping kiri lapangan nasional ujar kasat lantas res sinjai AKP AKBAR, S.SOS, M.S (Iptu.Ganesa-Briptu Firman/RTMC).

Foto : Pos pelayanan dan pengamanan malam tahun baru satuan lau lintas polres Maros .

Pos pelayanan dan pengamanan malam tahun baru polres Maros dijalan Gladiol wisata kuliner Maros( Iptu Ganesa-Brigpol Hasrul/ RTMC )

Polres Selayar Sosialisasi malam Tahun Baru di Radio REMA FM

Selayar,--Selasa,  31 desember 2013, jam 14.00 wita, bertempat di radio REMA FM jalan. hayyung Slyr, Kaur Mintu didampingi Kanit Laka satuan lantas polres Selayar ,melaksanakan  giat himbauan terhadap seluruh  masyarakat selayar , demi terciptanya kamseltibcar lantas  & cegah gangguan kamtibmas  menjelang malam pergantian tahun dihimbau agar: 
1. Tidak arak2an dan kebut- kebutan kendaraan motor yg dpt ganggu kamseltibcar lts & berpotensi laka, 
2. pr org tua tdk memberikan kes thdp anakx yg msh dibwh umur utk mengendarai  
3. tetap lengkapi surat -surat ranmor&kelengkapan ranmor,helm standar& SIM
4.tdk minum, minuman keras (berbau alkohol dan ballo)

Untuk itu kami menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu waspada dan patuhi aturan lalu lintas. (Iptu Ganesa-Briptu A.Almutra/RTMC).



POLRES LUWU DAN JAJARAN SIAP AMANKAN MALAM TAHUN BARU


  
 LUWU. Menyambut malam tahun baru 2014 Polres Luwu dan Jajaran melaksanakan pengamanan dan pengaturan ditempat-tempat yang menjadi pusat perayaan malam pergantian tahun tersebut

Adapun tempat-tempat pusat perayaan yakni :
1. Rujab Bupati Luwu Kelurahan Pammannu Kecamatan Belopa Utara
2. Lapangan andi djemma belopa
3. Tempat Wisata Desa Buntu Matabing Kecamatan larompong Selatan
4. Tempat wisata Pannori Desa Temboe Kecamatan Larompong Selatan
5. Lapangan kantor camat suli barat Desa lindajang Kecamatan Suli Barat
6. Kediaman Wakil Bupati Luwu Desa Batusitanduk Kecamatan Walenrang

Tidak ada penutupan jalan dalam wilayah hukum res Luwu (Brigpol Rismal / rtmc)

Apel Kesiapan Pengamanan Malam Tahun Baru Ditlantas Polda Sulsel


                MAKASSAR. Apel kesiapan dalam rangka pengamanan malam tahun baru 2014 dilaksanakan oleh seluruh personil Ditlantas Polda Sulsel di lapangan apel ditlantas selasa sore (31/12/2013) pukul 16.00 wita.Dalam apel ini dilakukan pengecekan personil dan perlengkapan perorangan yang akan di gunakan dalam melaksanakan pengamanan malam tahun baru mulai dari rompi, senter pengatur lalu lintas sampai dengan mantel hujan yang telah dibagikan sebelumnya kepada seluruh personil ditlantas Polda Sulsel. 

                Apel kesiapan kali ini di pimpin langsung oleh Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Sulsel AKBP HERU TRISASONO SIk, MSi.Dalam arahannya,Wadir lantas mengingatkan kepada seluruh personil agar dalam melaksanakan pengamanan hendaknya juga tetap menjaga keselamatan diri selama bertugas.Setelah pemberian arahan dilanjutkan dengan pembagian inset personil sesuai dengan sprint tugas di 44 titik penggal-penggal jalan.

                Dihimbau kepada seluruh masyarakat yang akan melaksanakan perayaan malam pergantian tahun agar tidak berlebihan seperti melakukan balapan liar atau menyalakan petasan yang nantinya dapat membahayakan keselamatan masyarakat dan pengguna jalan lainnya. (Brigpol Rismal-rtmc)