Sunday, October 5, 2014

LAKA LANTAS ANTARA SESAMA PENGENDARA MOTOR DI MAJENE

MAJENE - Telah terjadi kecelakaan pada hari Minggu tanggal 5 Oktober 2014 sekitar jam 13.45 wita dijalan poros Majene-Mamuju Km. 35-36 tepatnya di Dusun Totolisi Utara Desa Totolisi Kec. Sendana Kab. Majene. Antara sepeda motor RX King No. Pol. DP 2759 BA yang dikendarai Lk. HILMAN dengan sepeda motor Sky Drive No. Pol. DC 4854 EB yang dikendarai Lk. SUHARDI berboncengan bersama Lk. RAHMAN. Akibat dari kecelakaan ini masing-masing pengendara sepeda motor antara lain Lk. HILMAN, Lk. SUHARDI, dan Lk. RAHMAN mengalamim luka-luka dan masih dirawat di RSUD Majene.Kasus ini sedang dalam penanganan Unit Laka Lantas Polres Majene. (Brigpol Rismal/IRSMS-RTMC)

PENUMPANG SEPEDA MOTOR LUKA-LUKA AKIBAT TERJATUH DARI SEPEDA MOTOR

JENEPONTO - Laka lantas tunggal terjadi Minggu 5 Oktober 2014 pukul 18.00 wita di Kabupaten Jeneponto. Sebuah sepeda motor Yamaha Jupiter DD 4594 IA yang dikendarai oleh HASAIRIN BIN ABD. HAMID berboncengan dengan SAIRA BINTI BACO melaju dari arah Tolo' menuju arah Bontosunggu sesampai di Tkp melambung sebuah kendaraan yang ada didepannya kemudian penumpang pengendara sepeda motor terjatuh yang mengakibatkan korban mengalami luka-luka dan dirawat di RSUD Lanto Dg Pasewang. Kasus ini sedang dalam penanganan Unit Laka Lantas Polres Jeneponto. 9Brigpol Rismal/IRSMS-RTMC)

LAKA TUNGGAL DI SIDRAP, SATU ORANG MENINGGAL DUNIA


SIDRAP - Laka lantas tunggal yang melibatkan seorang pengendara sepeda motor terjadi Minggu, 5 Oktober 2014 pukul 04.30 WITA di Jalan Poros Pare Pare - Sidrap Kelurahan Lawawoi Km.179,800 Kecamatan Watang Pulu Kabupaten Sidrap. Pengendara sepeda motor Yamaha Jupiter MX (Tanpa Plat) bergerak dari arah timur ke barat dan setibanya di TKP oleng ke kanan dan menabrak sebuah pohon Akasi yang berada di bahu jalan. Akibat dari kecelakaan ini, pengendara sepeda motor meninggal dunia di TKP. Kasus ini sedang dalam penanganan Unit Laka Lantas Polres Sidrap. (Brigpol Rismal/IRSMS - RTMC)

LAKA LANTAS ANTARA SESAMA PENGENDARA SEPEDA MOTOR DI LUWU, DUA ORANG LUKA-LUKA


LUWU - Laka lantas antara sesama pengendara sepeda motor terjadi Minggu, 5 Oktober 2014 pukul 09.15 WITA di Kabupaten Luwu. Sepeda motor Yamaha Mio DD 3444-TH di kendarai oleh Lk Sam Pratama bergerak dari arah selatan ke utara dengan kecepatan sedang langsung merubah arah belok kekanan di jalan persimpangan dan dari arah timur ke barat bergerak Sepeda Motor Yamaha Jupiter  Z Nopol DD 2126-TZ yang di kendarai oleh Lk. Mahmuddin membonceng Lk. Hendri dengan kecepatan sedang sehingga tidak dapat menguasai laju kendaraannya dan menabrak pengendara sepeda motor Yamaha Mio DD 3444-TH. Akibat dari laka lantas ini dua orang mengalami luka-luka. Kasus ini sedang dalam penanganan Unit Laka Lantas Polres Luwu. (Brigpol Rismal/IRSMS-RTMC)

LAKA LANTAS TUNGGAL DI SOPPENG, SATU ORANG LUKA BERAT


SOPPENG - Laka lantas tunggal yang melibatkan seorang pengendara sepeda motor terjadi Minggu, 5 Oktober 2014 pukul 11.45 WITA di Soppeng. Seorang Pengendara sepeda Motor Yamaha Jupiter MX No. Pol. DD 2733 QW bernama Lk.Anjas yang sedang melaju dari arah selatan ke utara dengan kecepatan tinggi kehilangan kesimbangan saat masuk tikungan sehingga terjatuh dan terseret ( Out Off control). Akibat dari laka lantas ini pengendara sepeda motor tersebut mengalami luka berat. Kasus ini sedang dalam penanganan Unit Laka Lantas Polres Soppeng. (Brigpol Rismal/IRSMS - RTMC)

SATU ORANG MENINGGAL DUNIA DALAM KECELAKAAN ANTARA SESAMA PENGENDARA MOTOR DI SOPPENG


SOPPENG - Laka lantas antara sesama pengendata sepeda motor terjadi Minggu, 5 Oktober 2014 pukul 13.30 WITA di Wilayah Hukum Polres Soppeng. Seorang pengendara sepeda motor Yamaha Jupiter MX (tanpa plat) sedang melaju dari arah timur kebarat (dari arah sumpang jeruk ke masing) dan bertabrakan dengan pengendara sepeda motor yamaha xeon Nopol DD 4524 UL yang sedang melaju dari arah berlawanan. Akibat dari kecelakaan ini pengendara motor Yamaha Xeon yang di kemudikan oleh Lk.H. Husaini meninggal dunia.Kasus ini sedang dalam penyidikan lanjut oleh Unit Laka Lantas Polres Soppeng. (Brigpol Rismal/IRSMS - RTMC)

SAT LANTAS POLES JENEPONTO PENGAMANAN SHALAT IDUL ADHA DI LAPANGAN PARANG PASSAMATURUKANG BONTOSUNGGU


JENEPONTO - Minggu 05 Oktober 2014 Pukul 06.00 Wita. Personil Polres Jeneponto melaksanakan pengamanan terbuka, tertutup &pengamanan arus lalu lintas dalam rangka kegiatan sholat Idul Adha yang bertempat di lapangan parang passamaturukang Bontosunggu, Kel. Empoang, Kec. Binamu, Kab. Jeneponto.
Kegiatan Sholat Ied dihadiri langsung oleh Bapak Gubernur SULSEL DR.H.SYAHRUL YASIN LIMPO, SH,MH,MM dengan menggunakan pesawat Helikopter dan disambut langsung oleh Bapak Bupati Jeneponto Drs. H. IKSAN ISKANDAR, M.Si serta para pejabat Muspida Jeneponto.
Pelaksanaan kegiatan berjalan lancar, tertib & terkendali (Brigpol Rismal-RTMC)

PELAKSANAAN SHALAT IDUL ADHA DI BONE DI PUSATKAN DI MESJID AL MARKAS AL MA'ARIF JL.JEND A.YANI


BONE - Minggu, 5 Sept 2014. Pelaksanaan Shalat Raya Idul Adha 1435 H tahun berbeda dari tahun sebelumnya karena sebelumnya dilaksanakan di pusatkan di Lapangan Merdeka Watampone dan untuk tahun ini dipusatkan di Masjid Al Markas Al Ma'arif Jl. Jend. A. Yani berhubung Lapangan sementara di Renovasi, Pelaksanaan pun berjalan dengan khikmat sampai selesai begitupula dengan arus lalu lintas meskipun arus lalu lintas sembraut pada saat masuk dan keluarnya jamaah tapi semua bisa berjalan dengan lancar dan terkendali.(Brigpol Rismal-RTMC)

POLRES JENEPONTO MEMBAGIKAN DAGING KURBAN KEPADA MASYARAKAT YANG KURANG MAMPU DI JENEPONTO




JENEPONTO - Minggu 05 Oktober 2014 Pukul 06.00 Wita. Dalam Hari Raya Idul Adha 1435 H,  Polres Jeneponto melaksanakan Qurban sebanyak 2 (dua) ekor sapi yang akan dibagikan langsung kepada masyarakat dalam hal ini warga masyarakat yang kurang mampu. Penyerahan hewan qurban oleh Bapak Kapolres Jeneponto AKBP SIGIT WALUYA, SIK, SH kepada panitia Qurban untuk disembeli dan dibagikan kepada masyarakat. (Brigpol Rismal-RTMC)

SAT LANTAS POLMAN PENGAMANAN SHALAT IDUL ADHA DI LAPANGAN PANCASILA KAB.POLMAN

POLMAN - Minggu, 05 Oktober 2014, Warga Muslim yang ada di Kec. Polewali menggelar pelaksanaan Sholat Idul Adha 1435 H di Lapangan Pancasila pada pukul 07.15 wita. Jamaah sudah berdatangan sejak pukul 06.30 wita. Untuk menjaga keamanan dan ketertiban serta kehusukan pelaksanaan sholat Idul, Sat Intelkam, Sat Sabhara dan Sat Lantas melaksanakan pengamanan dan pengaturan lalulintas untuk mengantispasi kerawanan kendaraan yang di parkir oleh jamaah dan mengisi setiap perempatan jalan yang telah di tentukan. Kurang lebih 3000 orang jamaah dan kendaraan kurang lebih 400 unit baik R2 maupun R4 yang terparkir di sekitar lapangan tempat sholat Idul Adha dilaksanakan, Pelaksanaan Idul Adha kali ini tidak menimbulkan kemacetan dan arus lalu lintas, tetap terpantau aman dan lancar. Kegiatan Sholat Idul Adha berlangsung dengan hikmat dan tertib (Brigpol Rismal-RTMC)