Bone, Kamis 11 September 2014 sekitar pukul 08:30 wita. Bertempat di Aula Mapolres Bone telah dilaksanakan Serah terima jabatan para kasat dan para kapolsek jajaran Polres Bone. Setiap Personil Polri dalam melaksanakan tugas selalu ada namanya pergantian jabatan untuk meniti karier lebih baik kedepannya, Untuk itu perlu kita ketahui bahwa Jabatan hanyalah titipan dari sang maha kuasa buat kita didunia dan itupun kadang hanya sementara kadang juga kita menikmati dengan lama tapi itulah rotasi dalam perjalanan hidup untuk melaksanakan tugas.
Upacara ini dipimpin oleh Kapolres Bone Akbp Ja'far Sodik SH dalam amanatnya menyampaikan bahwa Selamat jalan buat Pejabat lama semoga sukses ditempat tugas yang baru dan buat Pejabat baru selamat bergabung serta bekerja sama untuk memajukan Polres Bone yang lebih baik lagi kedepannya. Selamat bertugas kepada Pejabat baru dan terima kasih kepada pejabat lama. (Brigadir Eky RTMC/Briptu Eny)
0 komentar:
Post a Comment